PENDIDIKAN

Daya Tampung Terbatas, Unsri Terima 2.510 Mahasiswa Baru Jalur USMB

SumseLike.com, Palembang – Di tahun 2023 ini Universitas Sriwijaya (Unsri) menerima sebanyak 2.510 mahasiswa baru Jalur Ujian Saringan Masuk Bersama (USMB).

Ketua Panitia jalur USMB Universitas Sriwijaya (Unsri), Prof.Ir Zainuddin Nawawi Ph.D menerangkan kapasitas daya tampung Unsri memang terbatas dari 8000 lebih yang mendaftar itu hanya tertampung 2.510 orang.

“Jadi tidak sampai 30% yang diterima di Unsri,” ujarnya.

“Kita memaklumi, lagi pula Perguruan Tinggi Swasta juga sudah bagus-bagus, jadi kuliah itu tidak harus di negeri. Karena akreditasi prodi di PTS juga ada yang A, jadi sama saja. Intinya manfaatkan kesempatan yang ada, yang tidak berhasil dari sini bisa ujian mendaftar ke D3 masih dibuka pendaftarannya,” jelasnya.

Baca Juga:   Make your Investment wisely

Bagi peserta yang ingin melihat pengumuman USMB UNSRI 2023 yang tercantum dalam Pengumuman Nomor: 490/PAN-USMB/2023 tanggal 10 Juli 2023 dapat mengakses laman usmb.unsri.ac.id.

Apabila dinyatakan lulus saat cek usmb.unsri.ac.id, maka akan muncul tampilan Nomor Peserta, Nama, Tanggal Lahir, dan ucapan. (*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button